Kamis, 24 Maret 2011

Cara Membuat Multi Boot Installer Dengan Menggunakan Flashdisk


Pada artikel saya terdahulu telah dijelaskan tentang langkah-langkah menginstal windows
Xp dengan flashdisk..Bagi yang belum baca silahkan klik disini.
Nah pada kesempatan kali ini, saya akan sharing lagi bagaimana caranya membuat multiboot installer windows menggunakan flashdisk.Kita akan membuat installer Windows XP, Windows 7,    
dan Hiren's Boot CD hanya dalam satu flashdisk. Tentunya cara ini akan sangat lebih praktis, efektif, dan efisien.
Kenapa saya katakan demikian..?
1. Praktis : Coba anda bayangkan anda lebih mudah membawa 3 CD/DVD installer atau 3 installer in one flashdisk? Tentu flashdisk bukan...
2. Efisien : Tentunya bila PC anda mendukung fitur booting dari Usb Flashdisk mengapa tidak..?Bukankah lebih tepat penggunaan'y bukan? Jdi anda tidak usah bongkar2 PC anda hanya untuk memindahkan CD/DVD/ROM/RW anda (yang mempunyai usah warnet misalnya).
3. Efektif : Karena waktu penginstalan windows menggunakan flashdisk lebih cepat dibandingkan dengan media CD/DVD.
Apa saja yang diperlukan..? berikut yang harus anda siapkan sebelum menuju ke langkah pembuatannya :
- Cd installer windows Xp
- DVD installer windows 7
- Hiren’s Boot CD (terserah mau versi berapa, tapi saya menganjurkan versi 10.2 dan 10.6)
- Software atau tool Usb_MultiBoot_10 yang bisa anda download Disini
Nah, kalo sudah begitu mengapa tidak bertindak..?Hehe.... Pengen tahu caranya..? Berikut langkah-langkahnya :
1. Masukan CD installer Windows Xp lalu copykan ke drive harddisk anda, anda buat folder terlebih dahulu namai terserah anda misalnya folder tersebut diberi nama "XP" lalu salinkan ke folder tersebut.
2. Masukan DVD installer windows 7, dan lakukan seperti pada langkah nomor 1, dan begitu juga untuk Hiren nya.
3. Ekstrak software atau tool pendukungnya yaitu Usb_MultiBoot_10 yang sudah anda download.
4. Cari file bernama Usb_MultiBoot_10.cmd
5. Setelah ketemu, jalankan file tersebut kemudian hingga muncul tampilan seperti dibawah ini :


6. Tekan sembarang tombol sehingga muncul tampilan lagi seperti dibawah ini :


7. Tekan “P” atau “H” untuk memformat flashdisk (Catatan: P= Untuk Flashdisk ukuran 2giga, H= Untuk Flashdisk ukuran 4giga) lalu tekan enter. Perbedaan antara perintah “P” dan “H” tersebut, apabila anda menggunakan perintah “P” maka flashdisk akan terformat ke dalam sistem FAT karena ini disarankan untuk flashdisk berukuran 2 giga sedangkan Perintah “H” maka flasdisk akan terformat ke dalam sistem NTFS dan ini untuk flashdisk berukuran 4 giga ke atas..

8. Oke, kemudian tekan 1 untuk memasukan source atau sumber dari windows xp yang anda simpan di folder “XP” yang tadi dibuat pada langkah pertama diatas.
9. Tekan angka 2 untuk menentukan atau memilih drive flashsdik anda
10. Tekan huruf V untuk memasukan sumber dari Windows 7 anda
11. Kemudian tekan angka 3 untuk membuat MultiBoot dan menyalin sumber windows XP&7 ke dalam drive USB yang selanjutnya akan ada jendela pop up untuk mengatur settingan windows seperti user account, serial key, dll dan biarkan atau pilih standar aja..
Nah setelah tahap ini berarti anda sudah memasukan atau membuat MultiBoot antara windows xp dan windows 7.
12. Terakhir, untuk menambahkan Hiren’s Boot CD, silahkan copykan folder HBCD dari installer Hiren’s Boot CD anda lalu cari file bernama menu.lst di root Flashdisk dan buka dengan notepad kemudian pada baris terakhir paling bawah banget tambahkan perintah berikut :

title ³ Start Hiren's Boot CD ³\n Using Grub4Dos map
find --set-root /HBCD/menu.lst
configfile /HBCD/menu.lst
anda save kemudian restart PC anda masuk ke setup BIOS dengan menekan DEL atau F2 dan pilih flashdisk anda untuk di bagian first boot nya.
Selamat mencoba ya ..


Catatan : Sebaiknya jalankan software ini pada windows xp sebab kalo di windows 7 sepengalaman saya tidak pernah berhasil.

Rabu, 16 Maret 2011

Cara Mengetik Bahasa Arab Di Windows 7


Artikel ini saya buat karena ada pertanyaan dari teman saya tentang bagaimana agar bisa menginstall bahasa/language arab pada windows 7. Lain halnya pada Windows XP, ketika kita akan menginstal atau menambahkan bahasa maka windows akan meminta kita untuk memasukan CD installer Windows XP. Tapi di windows 7 kita tidak harus memasukan CD installernya ketika mau menambahkan atau menginstall bahasa. dan hal ini juga baru saya ketahui setelah mencobanya sendiri dan siapa tahu juga ada yang belum tahu.
Berikut langkah-langkahnya :
1. Masuk ke Control Panel dengan mengklik Start kemudian Control Panel
2. Ubah tampilan icon di control panel dengan memilih small icon untuk memudahkan pemilihan.
3. Udah..? nah lalu cari item Region and Language
4. Pilih tab Keyboards and Language lalu klik tombol Change keyboards maka akan muncul jendela Texts Services and Input Languages seperti gambar dibawah ini:


5. Klik Add, lihat gambar dibawah :


6. Silahkan anda pilih language Arabic (Saudi Arabia) dengan fasilitas checkbox kemudian klik Ok dan Ok...
7. Terakhir, Taraaaaaaaaaaam.... coba anda buka Microsoft Word kemudian tekan tombol Shift+Alt lalu coba anda ketik sembarang, gimana..?dah berubah kan..?
Semoga bermanfaat...

Sabtu, 12 Maret 2011

Software Untuk Mengetahui Harddisk Badsector


Kadang kita pengguna komputer selalu atau kurang memperhatikan kesehatan harddisk, File-file atau data-data yang menumpuk, komputer sering mati mendadak, suhu atau sirkulasi udara di cashing CPU kurang bagus sehingga harddiskpun cepat panas akan menyebabkan hardisk rusak dan terkena badsector, baik dalam tingkat kerusakan yang ringan bahkan sampai yang berat. Nah disini saya mau sharing software untuk mengecek harddisk yang badsector.
silahkan download   Photobucket.

Sabtu, 05 Maret 2011

Cheat Point Blank Terbaru Maret 2011


Tentunya sekarang ini Game online yang sangat ramai yaitu Point Blank, saya tidak hanya mengada-mengada dan ini telah saya buktikan dari survey warnet-warnet rekan saya.
Banyak sekali cara untuk menaikan pangkat dan menambah range damage yang terampuh di bandingkan karakter normal. dan untuk semua itu banyak cara yang dilakukan, dari mulai maen PB setiap hari (minimal 4jam/hari...Wkwkwkwkw bisa bobol dompetnya tuh...,,^_^) dan ada juga yang mengambil jalan pintas dengan menggunakan Cheat Point Blank.
Anda pasti memilih pilihan yang kedua bukan....?
Pengen tahu....?
Yakin ni....?
Serius lo...?
Duh laper ni..?
Makan apa ya...?
Hehe..!!!
Ah...jadi ngelantur gw..
Oke, anda tentunya pengen segera tahu cara menggunakan Cheat Point Blank Terbaru Maret 2011 Bukan?
Tapi sungguh disayangkan saya tidak bisa memberikan source nya...karena Cheat adalah cara yang paling tidak dihalalkan oleh Gemscool, dan alhasill akun Point Blank Anda akan terbanned dan mulai dari tengkorak lagi....Ahahahahahahah....mau lho...?
Jangan ah gak baik..!!!
Maaf ini bukan Blog Urusan ngeCheat...^_^ PisS.....!!!!

Beware of Another Confirmed Facebook Hacking Attempt 2016

A new message is circulating  Facebook  attempting to fish for personal information from Facebook users. It claims to be from the Facebook ...